DPAD Yogyakarta

Organisasi Politik dan Organisasi Masyarakat DIY Menyerahkan Arsip Statis ke BPAD DIY

 Kearsipan  27 January 2017  Admins  2397
Organisasi Politik dan Organisasi Masyarakat DIY Menyerahkan Arsip Statis ke BPAD DIY

Program akuisisi merupakan program unggulan di BPAD DIY. Secara rutin setiap tahun kegiatan akuisisi tersebut dilaksanakan dengan baik menggunakan dana APBD maupun danais (dana keistimewaan). Tahun 2006 BPAD DIY telah mengakuisisi arsip milik organisasi politik dan organisasi masyarakat. Dan dari kegiatan tersebut ada beberapa organisasi politik dan organisasi masyarakat yang sukarela menyerahkan arsip statisnya ke BPAD DIY.

Beberapa organisasi politik yang telah menyerahkan arsipnya antara lain : DPD Partai Golongan Karya DIY, DPW Partai Kebangkitan Bangsa, DPW Partai Amanat Nasional, DPD Partai Demokrat, DPD Partai Demokrat Indonesia Perjuangan dan lain-lain. Sedangkan organisasi masyarakat di lingkungan DIY yang tahun 2016 telah terdata arsipnya dan akan ditindaklanjuti penyerahannya ditahun mendatang antara lain : Yayasan Korp Dakwah Mahasiswa, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat “Suluh Desa”, Anak Wayang Indonesia, Lembaga Studi dan Pengembangan Perempuan dan Anak (LSPPA) Yogyakarta, Paksi Katon, Yayasan Dian Desa, Rifka Annisa dan lain-lain.

Arsip Hasil akuisisi selanjutnya akan diolah dan dikelola di gedung arsip BPAD DIY jalan tentara Rakyar Mataram Nomor 1 Yogyakarta dan akan dilayankan kepada para peneliti serta masyarakat yang membutuhkan sesuai dengan ketentuan. Permintaan pemilik arsip pada saat penyerahan arsip tertuang dalam berita acara serah terima, apakah arsip tersebut tertutup, terbuka atau semi terbuka. (Rusidi)

Kearsipan Lainnya

Terbitan Artikel Terbaru Terbitan Artikel Terbaru
 20 July 2011  3754

Dalam rangka memasyarakatkan kearsipan dan lebih memperkenalkan arsip kepada masyarakat luas, Kantor Arsip Daerah menerbitkan...

Pameran Virtual Pameran Virtual
 12 July 2021  414

Surat dari Dewan Pemerintah Daerah DIY tanggal 12 Juli 1956, perihal Pemberian izin mengadakan usaha perusahaan di DIY.Selain...

ARSIP TENTANG PEMERINTAHAN DAERAH  DAN LASKAR RAKYAT DI DIY ARSIP TENTANG PEMERINTAHAN DAERAH DAN LASKAR RAKYAT DI DIY
 4 May 2018  1295

Boleh dikatakan bahwa pada masa awal kemerdekaan Indonesia tidak ada bentuk pemerintahan yang jelas dalam penyelenggaraan negara....

PENYERAHAN LAPORAN AUDIT KEARSIPAN INTERNAL (LAKI) KEPADA OPD PEMDA DIY PENYERAHAN LAPORAN AUDIT KEARSIPAN INTERNAL (LAKI) KEPADA OPD PEMDA DIY
 5 October 2023  374

Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) DIY Menyerahkan Laporan Audit Kearsipan Internal (LAKI) ke Organisasi Perangkat Daerah...