Dinas Kebudayaan mengadakan Macapatan Massal di Bangsal Sewatama, Pura Pakualaman Yogyakarta. Kegiatan dihadiri oleh para penggemar macapatan dari perutusan masing-masing kecamatan seluruh Daerah Istimewa Yogyakarta meliputi kecamatan-kecamatan di Kota Yogyakarta, Kabupaten Sleman, Kabupaten Bantul, Kabupaten Kulon Progo, dan Kabupaten Gunungkidul.
Para peserta macapatan massal yang berasal dari berbagai daerah se Daerah Istimewa Yogyakarta tersebut dengan mengenakan busana peranakan. Sehingga tampak begitu khas dan unik dengan banyaknya peserta yang mengikuti acara Macapatan Massal tersebut sekitar 600 orang.
Acara Macapatan Massal ini dilaksanakan pada hari Selasa, tanggal 26 Nopember 2013 pukul 20.00 – selesai. Kegiatan Macapatan Massal diketuai oleh Bapak Sukisno, S Sn, Acara dibuka oleh Kepala Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta, GBPH Yudhaningrat, MM. Setelah sambutan pembukaan dilanjutkan dengan macapatan dengan membaca Serat Musthika Buwana karya DewaTa. Adapun macapatan massal dipimpin oleh Tumenggung Prajaswasono.
Artikel Perpustakaan Lainnya
WISATA BUDAYA ALUN-ALUN SELATAN KARATON YOGYAKARTADisarikan dari naskah siaran RRI Yogyakarta 21 Februari 2010DRA. TITI...
Sebuah sistem perpustakaan terpadu (ILS), juga dikenal sebagai sistem manajemen perpustakaan (LMS) adalah sistem perencanaan...
Kegiatan Monitoring Penyelenggaraan Perpustakaan Sekolah dilakukan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY sebagai salah satu...
Dampak dari pandemi covid 19 saat ini terasa di banyak negara begitupun di Indonesia hampir diseluruh kabupaten dan provinsi...