DPAD Yogyakarta

Jogja Library Center (JLC)

 Perpustakaan  22 January 2016  AdminWB  12099
Jogja Library Center (JLC)

Jogja Library Center (JLC)

jlc.jpg

Berkunjung ke Yogyakarta belum lengkap rasanya jika belum bertandang ke Malioboro. Segala sisinya menyimpan keindahan dan cerita tersendiri, tak terkecuali Jogja Library Center yang berada di Jl. Malioboro no.170 di antara deretan toko penjual oleh-oleh khas Jogja.

Bila anda sedang mencari koleksi koran atau majalah lama, cobalah datang ke Jogja Library Center yang berada Malioboro, tepatnya di depan Hotel Inna Garuda. Perpustakaan milik pemda DIY yang dikelola oleh BPAD DIY ini memiliki berbagai koleksi media cetak dari tahun 1945an.

Perpustakaan yang mempunyai dua lantai ini merupakan banguanan cagar budaya yang dulunya adalah gedung bekas toko buku dan penerbit “Kolf Bunning”, tak heran jika nuansa arsitektur klasiknya sangat kental, di dalamnya terdapat koleksi koran dan majalah dari tahun 1945an yang telah tersusun dan terjilit secara rapi, bahkan koleksi korannya sudah di digitalisasi segingga mempermudah pemustaka untuk membacanya.

Berbagai koleksi koran dari Kedaulatan Rakyat, Suara Merdeka, Sinar Harapan, Kompas, Bernas, dan suara karya ada di perpustakaan ini. Begitu pula dengan koleksi majalahnya seperti Djoko Lodang, Penyegar Semangat, Gatra juga ada di perpustakaan ini, bahkan di Jogja Library Center tedapat koleksi buku hasil kerja sama dengan negara Jepang yang diberi nama “KYOTO BOOK CORNER”.

Perpustakaan Lainnya

KUNJUNGAN PGTK KHALIFAH KE RUMAH BELAJAR MODERN KUNJUNGAN PGTK KHALIFAH KE RUMAH BELAJAR MODERN
 6 September 2016  1151

Selasa, 06September 2016 Rumah Belajar Modern yang biasa digunakan sebagai tempat wisataedukasi untuk anak-anak, baik itu dari...

Rapat Evaluasi Serapan Triwulan I Rapat Evaluasi Serapan Triwulan I
 29 April 2016  1012

Jumat, (29 April 2016).Bertempat di ruang rapat BPAD DIY lantai 1 (satu) Jl. Tentara Rakyat MataramNo.29, rapat evaluasi serapan...

TELAAH PUSTAKA LOKAL BPAD DIY Bedah Budaya Madura TELAAH PUSTAKA LOKAL BPAD DIY Bedah Budaya Madura
 22 September 2017  1258

Setelah beberapa pekan lalu menggelar Telaah Pustaka Budaya Jawa Barat. Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) DIY kembali...

Kunjungan Badan Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Jawa Timur ke BPAD DIY Kunjungan Badan Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Jawa Timur ke BPAD DIY
 17 February 2016  2097

Kamis, 18 Februari 2016, Kantor BPAD DIY mendapat kunjungan dari Badan Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Jawa Timur,...