DPAD Yogyakarta

KONSERVASI NASKAH KUNO

 Artikel Perpustakaan  31 December 2013  Super Administrator  1046  6322

Di wilayah Yogyakarta banyak koleksi naskah kuno. Naskah kuno sebagai salah satu warisan budaya bangsa mengandung berbagai ilmu pengetahuan, sejarah, silsilah, kesenian, dan sebagainya. Oleh karena itu, sudah semestinya warisan budaya yang berwujud naskah kuno harus dijaga, dirawat serta dipelihara baik secara fisik maupun non fisik. Secara fisik adalah perawatan, pe,eliharaan, penyimpanan naskah dengan cara yang baik dan benar sesuai prosedur penanganan naskah. Secara non fisik bias berupa alih aksara, terjemahan, kajian, maupun alih media. Balai Pelestarian Nilai Budaya Yogyakarta sebagai instansi UPT Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memiliki banyak koleksi naskah kuno. Naskah kuno sebagai warisan budaya masa lalu mengandung berbagai hal yang sangat penting untuk diketahui, dipelajari, maupun disebarluaskan kepada masyarakat luas. Tercatat sekitar 660 naskah berupa manuskrip, naskah cetak, buku lama tulisan tangan foto kopi manuskrip, gambar cerita, dan majalah huruf Jawa tersimpan di perpustakaan BPNB Yogyakarta. Kondisi fisik naskah secara umum sudah sangat memprihatinkan karena usianya yang sudah puluhan bahkan ratusan tahun. Oleh karena itu, aspek pemeliharan dan perawatan naskah menjadi hal yang sangat penting. 

Artikel Perpustakaan Lainnya

HUT Grahatama Pustaka HUT Grahatama Pustaka
 13 December 2021  2135

HUT Grahatama Pustaka Perpustakaan Grhatama Pustaka â€" Yogyakarta dikenal sebagai kota wisata, budaya, dan pendidikan di...

Perpustakaan 3.0 Perpustakaan 3.0
 5 October 2022  1144

Perpustakaan 3.0 untuk Perpustakaan UmumPenulis: Hubert C. Y. ChanUniversitas Polytechnic Hing Koing,Hong Kong, ChinaEmail:...

Kartini : Ibu dan Pendidikan Kartini : Ibu dan Pendidikan
 21 April 2014  3154

Ibu kita kartini puteri sejatiPuteri Indonesia harum namanyaWahai ibu kita Kartini putri yang mulaiSungguh besar cita-citanya bagi...

HOW TO FIND BOOKS USING AUGMENTED REALITY HOW TO FIND BOOKS USING AUGMENTED REALITY
 27 August 2017  959

Abstract The library is a region that may be...