Mengingat bahwa plastik tidak dapat terurai dan akan menyebabkan dampak tidak baik untuk lingkungan sekitar, maka dari itu Rumah Belajar Modern memiliki ide untuk memanfaatkan plastik sebagai bahan untuk membuat kreatifitas. Kali ini masyarakat diajak untuk membuat hiasan pintu dan piring buah dari bahan daur ulang plastik.
Kegiatan ini dipandu oleh Ibu sunyi, beliau yang setiap harinya memanfaatkan plastik untuk membuat kerajinan. Langkah demi langkah yang dijelaskan tentang daur ulang plastik kepada peserta, membuat mereka sadar bahwa barang bekas pun bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan kerajinan dan bahkan bisa dujual dan tidak membutuhkan biaya yang mahal. Diharapkan dengan kegiatan yang positif seperti ini dapat membantu peserta agar memiliki semangat untuk berkreasi, dan juga jadi senang membaca karena dari membaca pun juga dapat menambah pengetahuan yang lebih untuk membuat kerajinan tangan.
Perpustakaan Lainnya
Rabu(17-02-2016), Rombongan yang berjumlah 143 orang dari MIN Ngaglik Sleman DIYyang terdiri 125 siswa dan 18 guru pendamping pagi...
Senin 14Maret 2017 telah dilaksanakan bedah buku dengan judul Jogja Memang Istimewa diRuang Seminar Grhatama Pustaka . Acara...
YOGYA (KRjogja.com) - Dalam upaya meningkatkan pemasyarakatan perpustakaan dan minat baca, serta memahami Undang Undang Nomor 43...
Senin 20 Maret 2017 tim assesorakreditasi perpustakaan mengadakan pertemuan di kantor BPAD DIY Jl. Tentara Rakyat Matarm...