Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) DIY menerima Kunjungan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Tenggara pada hari Rabu (5/7) bertempat di Ruang Rapat Kepala Dinas, Gedung Depo, DPAD DIY
Kepala DPK Pronvisi Sulawesi Tenggara, Nur Saleh, menyampaikan tujuan kunjungan ini belajar tentang Sistem Organisasi Tatalaksana Kepegawaian dan Pengembangan Perpustakaan berbasis Teknologi Informasi, Pelestarian Bahan Perpustakaan Naskah Kuno, Peningkatan Pengelolaan Kearsipan sebagai Memori Kolektif Bangsa serta Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia di DPAD DIY
"Ingin belajar dan sharing pengalaman dengan DPAD DIY, yang sering mendapatkan penghargaan di Bidang Perpustakaan pada tingkat Nasional ", ungkap Nur Saleh
Rombongan di sambut secara langsung oleh Kepala DPAD DIY, Monika Nur Lastiyani dan didampingi Sekretaris Dinas, Martono Heri Prasetyo. Monika Nur Lastiyani mengungkapkan bahwa DPAD DIY terbuka dan menerima kunjungan dari Instansi Daerah lainnya untuk sama-sama belajar untuk meningkatkan Kualitas Pelayanan Bidang Perpustakaan maupun Bidang Kearsipan"
"Kita memiliki Perpustakaan Daerah yang dikelola melalui UPT Balai Layanan Perpustakaan yang berada di Gedung Grhatama Pustaka, serta unit lainnya yaitu Rumah Belajar Modern (RBM), Jogja Library Center (JLC) dan 10 Titik Pojok Baca yang tersebar di Lingkungan Pemerintah Daerah", ungkap Monika Nur Lastiyani
Selanjutnya Rombongan berkunjung ke Ruang Layanan Perpustakaan Deposit, Ruang Kepegawaian dan Layanan Perpustakaan
(Humas)
Event Lainnya
Dalam rangka melakukan koordinasi dengan perpustakaan kabupaten/kota di Provinsi DIY, Badan...
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY bekerjasama dengan Perpustakaan Nasional RI akan menyelenggarakan...
Bertepatan dengan diselenggarakannya pesta tradional masyarakat Yogyakarta yang jatuh pada bulan ”MULUD” tahun Jawa pada tahun...
Bedah buku yang dilaksanakan Badan perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Daerah istimewa Yogyakarta pada tahun anggaran 2012...