Hari Rabu tanggal 3 Agustus 2016 menjadi hari istimewa bagi Pustakawan dan dunia perpustakaan Daerah Istimewa Yogyakarta. Berdasarkan Surat Keputusan Pengurus Pusat Ikatan Pustakawan Indonesia nomor 06 Tahun 2016 tentang Pengesahan dan Penetapan Susunan Pengurus Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia Provinsi DIY periode 2016-2019, maka pada hari tersebut dilakukan pengukuhan oleh Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Pustakawan Indonesia Bapak. Drs. Dedi Djunaedi, M.Si.
Penyerahan amanat kepengurusan dilakukan secara simbolis melalui penyerahan pataka/ bendera Ikatan Pustakawan Indonesia dari Ketua Umum Pengurus Pusat kepada ketua Umum Pengurus Daerah. Dalam sambutannya Bapak Dedi Djunaedi menyampaikan pentingnya peran Ikatan Pustakawan Indonesia dalam mengembangkan kompetensi anggotanya. Disampaikan pula bahwa Ikatan Pustakawan Indonesia mampunyai hak untuk menyelenggarakan diklat-diklat termasuk diklat berbayar sebagai upaya peningkatan kompetensi SDM Perpustakaan. Pun begitu sinergi antara Ikatan Pustakawan Indonesia dengan lembaga terkait seperti BPAD maupun Perpustakaan Nasional RI perlu ditingkatkan.
Pengurus Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia DIY periode 2016-2019 diketuai oleh Bapak Sarwono, SIP,MA (Ketua Umum), Wiyarsih, SIP, MA (Sekretaris Umum), Siti Sofiati (Bendahara Umum) serta dibantu oleh 4 (empat bidang) meliputi Bidang Pembinaan Kepustakawanan, Bidang Oganisasi dan Keanggotaan, Bidang Pengembangan,Pelatihan dan Sertifikasi serta bidang Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat.
Acara pelantikan dilanjutkan dengan seminar mengangkat tema "ijogja : Tantangan Pustakawan dalam Menghadapi Era 3.0" dengan Keynote speech Bapak Budi Wibowo, SH, MM dan narasumber Bapak Prof. Ir. Achmad Djunaedi, MURP, Ph.D serta Sulasmo Sudharno.
Perpustakaan Lainnya
Jum’at, 21 Februari 2020 Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY mengadakan Bedah Buku yang bertempatkan di Wirosaban, Kota...
Pada hari senin 25 April 2016 telah dilaksanakan lombamenulis sinopsis kategori MTs/SMP tingkat kabupaten Gunungkidul....
Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta menyelenggarakan Bimbingan Teknis Strategi Pengembangan...
Perpustakaan dan kearsipan pada hakikatnya didesain untuk menyediakan layanan yang sesuai dengan kebutuhan penggunanya....