Selasa tanggal 2 November 2016 menjadi hari istimewa bagi siswa siswi SD Banaran, Cangkringan, Sleman. Selain diajak berekreasi dan belajar dimuseum anak-anak juga diajak mengenal dan memanfaatkan perpustakaan. Bertempat di Grhatama Pustaka sekitar 150 anak dari kelas 1-4 SD Banaran bersemangat untuk mengenal ruang-ruang layanan perpustakaan. Begitu juga ketika anak-anak dikenalkan pada layanan koleksi braile, anak-anak antusias memegang dan menelusuri titik-titik timbul buku braile tersebut. Kegiatan tersebut merupakan pelaksanaan kerjasama antara Dinas Kebudayaan DIY dan Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY berupa kunjungan terpadu ke museum dan perpustakaan.
Secara reguler Dinas Kebudayaan DIY melalui program wajib kunjung museum memfasilitasi pengenalan museum kepada pelajar DIY meliputi penjemputan,pendampingan sampai pemulangan anak-anak ke sekolah masing-masing. Mulai bulan Nopember 2016 selain berkunjung ke museum maka anak-anak diantar ke Grhatama Pustaka untuk lebih mengenal dan memanfaatkan perpustakaan. Berdasarkan jadwal yang telah dirilis oleh Dinas Kebudayaan sampai dengan akhir bulan Nopember tercatat 6 kali kunjungan dengan total peserta 425 anak. Asal sekolah bervariasi dari sekolah umum sampai sekolah luar biasa.
Diharapkan kunjungan terpadu ini akan memberikan tambahan wawasan bagi anak-anak sekaligus memberikan alternatif hiburan yang edukatif bagi pengembangan potensi anak didik. Selamat datang di Grhatama Pustaka, KUNJUNGI DAN JADI TAHU DUNIA..
Perpustakaan Lainnya
Pada hari senin tanggal 11 April 2016 bertempatkan di gedungBPAD DIY dari Bidang Pengembangan Perpustakaan mengadakan kegiatan...
Repository Library As Scientific Special Publishing Copy Right Writer: Hendrikus Franz Josef, M.Si ...
Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY menggelar bedah buku dengan judul buku Menggeluti Dunia Wirausaha karya Drs Daryanto....
Sabtu 16/01/16 TK ABA Wonokromo mengunjungi RBM (Rumah Belajar Modern) dengan 4 guru pendamping dan 46 anak. Acara yang dilakukan...