DPAD Yogyakarta

Standar Boks Arsip

 Standard Kearsipan  2 April 2008    15375

SPESIFIKASI

Bahan
Boks Arsip terbuat dari Karton Gelombang, yaitu karton yang dibuat dari beberapa lapisan kertas medium bergelombang dengan kertas lainer sebagai penyekat dan pelapisnya, sesuai dengan (SNI 14-0094-1996, Spesifikasi Kertas Medium).  Keadaan LembaranRata, tidak kotor, tidak berlubang dan tidak kisut.

KLASIFIKASI

Berdasarkan Bahan Dasar
Berdasarkan besarnya nilai Ketahanan Tekan Lingkar pada arah silang mesin dan Ketahanan Tekan Datar Kertas Medium Bergelombang, kertas medium dibagi menjadi dua kelas, yaitu kelas A dan kelas B.

Kelas   Gramaturg/m2     TebalMml     Ketahanan Tekan Lingkar(Ring Crush)Kgf (N)            Ketahanan Tekan Datar(Uji Concora)Kgf (N)

A         112      0,18 - 0,20       11,2 (110)        11,2 (110)            125      0,20 - 0,23       12,5 (123)        12,4 (122)            150      0,24 - 0,27       15,0 (147)        14,7 (145)

B          112      0,18 - 0,20       7,8 (77)            7,8 (77)            125      0,20 - 0,23       8,8 (86)            8,8 (86)            150      0,24 - 0,27       10,5 (103)        10,5 (103)

Berdasarkan Ukuran
Ukuran Boks arsip dibedakan atas 2 macam.
Ukuran Panjang (cm)    Lebar (cm)       Tinggi (cm)
Boks Arsip Kecil          37        9          27
Boks Arsip Besar         37        19        27

BENTUK DAN RANCANG BANGUN

Bentuk
Bentuk Boks Arsip adalah kotak empat persegi panjang. Untuk menjamin adanya sirkulasi udara pada setiap boks arsip, harus memiliki lubang ventilasi udara. Ventilasi udara dibuat dengan cara melubangi sisi depan dan belakang boks arsip. Lubang ventilasi udara untuk boks besar berdiameter 3 cm, untuk boks kecil berdiameter 2,5 cm.

Warna Dasar Boks Arsip

  • Coklat
  • Coklat Muda
  • Biru Muda
  • Warna lain yang tidak menyilaukan atau terlalu gelap

Rancang Bangun

  • Pemotongan dilakukan dengan alat pemotong.
  • Garis Lipatan menggunakan"tato"(guratan) tanpa melukai bahan dasar.
  • Lubang ventilasi udara dibuat dengan alat pelobang.
  • Gesekan tutup dan buka boks relative mudah dilakukan.
  • Ukuran garis potongan dan garis lipatan untuk boks arsip kecil (ukuran 9 cm)

Fungsi
Fungsi Boks Arsip yaitu untuk menyimpan arsip(didalam folder) sehingga arsip mudah disimpan dan ditemukan kembali secara efektif dan efisien.

Cara Penggunaan

Kapasitas Muat Boks Arsip
Boks Arsip memiliki kapasitas yang berbeda sesuai dengan lebar boks Arsip. Setiap boks arsip kecil diisi maksimal 8 cm. dan untuk boks arsip besar diisi maksimal 18 cm.

Arsip ditata secara vertical dalam boks arsip.

  • Untuk memudahkan pengambilan dan pengembalian arsip, setiap boks arsip tidak diisi terlalu penuh.
  • Agar arsip tetap pada posisi vertikal dan tidak melengkung, setiap boks arsip tidak diisi terlalu sedikit.
  • Toleransi kekosongan setiap boks arsip lebih kurang 1 cm.
  • Boks Arsip disimpan dan ditata pada rak arsip (rak statis, rak bergerak).

 

Standard Kearsipan Lainnya

JOGJA GUMREGAH JOGA SADAR ARSIP JOGJA GUMREGAH JOGA SADAR ARSIP
 26 January 2016  2925

“Arsip membantu seseorang memperbaiki ingatan. Arsipmenunjukan kekuatan pribadi pemiliknya. Arsip tidak akan berbohong karena...

Standar Minimal Gedung Penyimpanan Arsip Inaktif Standar Minimal Gedung Penyimpanan Arsip Inaktif
 2 April 2008  23641

PRINSIP DASAR PENYIMPANAN ARSIP INAKTIF MurahPenyimpanan arsip inaktif harus murah karena fungsi dan frekwensi penggunaannya sudah...

Standar Ruang Penyimpanan Arsip Inaktif Standar Ruang Penyimpanan Arsip Inaktif
 2 April 2008  104616

RUANG PENYIMPANAN ARSIP INAKTIF Beban MuatanBeban muatan ruang penyimpanan arsip inaktif didasarkan pada berat rak dan arsip yang...

Standar Folder Arsip Standar Folder Arsip
 2 April 2008  14606

SPESIFIKASI BahanBahan folder arsip terbuat dari lembar kertas manila karton sesuai dengan:SNI 14-0155-1998, Kertas Map.SNI...