Candi Ganjuran berada di dalam kompleks Gereja Hati Kudus Tuhan Yesus Ganjuran, terletak 17 km dari Yogyakarta, ke arah selatan. Lokasi ini mempunyai aksesibilitas yang baik, dalam arti mudah dicapai oleh kendaraan umum maupun pribadi. Lokasinya yang berada diantara 2 jalur wisata utama yaitu Pantai Samas dan Parangtritis membuat tempat peziarahan ini menjadi strategis untuk dikunjungi para peziarah dan wisatawan.
Bangunan Gereja dan Candi Ganjuran yang telah ditetapkan menjadi cagar budaya bermula dari kedatangan dua bersaudara Yosef dan Julius Smutscher pada tahun 1912 ke Ganjuran, Desa Sumbermulyo, Kecamatan Bambanglipuro, Kabupaten Bantul, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Keluarga Smutscher adalah pemilik pabrik gula Ganjuran-Gondanglipuro, satu-satunya pabrik gula di Indonesia yang bukan milik Sindikat Hindia Belanda (Nederlandsch Indische Suiker Syndikaat).
Artikel Perpustakaan Lainnya
Objek wisata budaya yang banyak dikunjungi oleh wisatawan ketika datang di Yogyakarta adalah Museum Affandi....
Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY bekerjasama dengan Komisi D DPRD DIY menyelenggarakan kegiatan Bedah Buku dengan judul...