Penyelenggaraan tata kearsipan yang baik harus dapat menjamin ketersediaan arsip yang memberikan kepuasan bagi pengguna (user) serta menjamin keselamatan arsip itu sendiri. Indikator keberhasilan penyelenggaraan arsip adalah sejauh mana kearsipan tersebut memberikan kontribusi dalam pencapaian tujuan organisasi. Semakin besar kontribusi arsip dalam mendukung kelancaran aktivitas organisasi, menunjukkan pula tingginya keberhasilan pengelolaan arsip.
Sesuai dengan dinamika suatu organisasi, arsip tumbuh dan berkembang secara akumulatif sejalan dengan pelaksanaan tugas dan fungsi organisasi penciptanya. Pengelolaan arsip yang tidak terkontrol pada gilirannya berpotensi untuk munculnya persoalan pada organisasiyang bersangkutan.
Arsip sebagai salah satu sumber informasi membutuhkan suatu sistem pengelolaan yang tepat sehingga dapat menciptakan efektifitas, efisiensi, dan produktifitas bagi organisasi yang bersangkutan. Oleh karena itu penyelenggaraan tata kearsipan tidak bisa dilakukan secara sambilan. Hal yang perlu ditekankan adalah bahwa arsip merupakan hasil samping (by product) dari aktivitas administrasi tetapi bukan berarti penyelenggaraannya hanya ditempatkan sebagai pekerjaan sampingan. Penyelenggaraan tata kearsipan perlu dilakukan dengan manajemen yang baik.
Download Artikel Pada Format PDF diatas
Kearsipan Lainnya
Sebanyak 10 finalis Duta Arsip Daerah Istimewa Yogyakarta menjalani seleksi wawancara, Selasa 28 Juni 2022, bertempat di Ruang...
Selasa, 26 Juli 2016 telah diadakannya pengumpanan rayap di kantor arsip Yogyakarta, pengumpanan rayap ini dillakukan untuk...
Pada tanggal 3 Januari 1910, tepatnya di Dusun Kemlagi,Mojokerto, Jawa Timur lahirlah seorang anak dari pasangan Koesnio...
Ketika penerbitan artikel pertama kali dimuat pada portal BPAD, semua artikel yang terkumpul adalah dari lingkungan BPAD sendiri...