DPAD Yogyakarta

PEMILIHAN PUSTAKAWAN PRESTASI TERBAIK TINGKAT DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

 Perpustakaan  31 May 2016  admin di  1459
PEMILIHAN PUSTAKAWAN PRESTASI TERBAIK TINGKAT DAERAH  DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Selasa, 31 Mei 2016 Badan Perpustakaan Arsip Daerah DIY mengadakan lomba pemilihan pustakawan prestasi terbaik tingkat Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta. Acara yang secara rutin dilaksanakan setiap tahun ini dimulai pada pukul 09.00 WIB dibuka langsung oleh Kepala BPAD DIY Budi Wibowo. SH.,MM dan di ikuti oleh 12 peserta dari masing-masing perwakilan perpustakaan yang terpilih dalam tahap wawancara sebelumnya di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Dalam sambutannya, Budi WIbowo menyampaikan bahwa pustakawan prestasi terbaik yang menang dalam tahap ini akan di ikut sertakan pada lomba pustakawan prestasi tingkat nasional yang akan di selenggarakan sekitar bulan Agustus 2016 dan juga akan mengikuti upacara Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka. Oleh karena itu, Budi Wibowo berharap semua Pustakawan dan Kepala Perpustakaan ikut andil bagian dalam rangka meningkatkan profesionalisme para pustakawan yang ada di Daerah Istimewa Yogyakarta. Dan siapapun yang menjadi pemenang di tahap ini perlu kita support, sedangkan yang belum menang dimohon untuk tetap semangat supaya lebih baik lagi ke depannya dan jangan pernah patah semangat.

Sebelum sesi pemilihan pustakawan di mulai, Budi Wibowo mengajak para peserta untuk ikut menyayikan lagu gerakan Indonesia membaca yang sudah mencipatakan lagu yang berjudul “Indonesia Membaca” yang nantinya akan di masyarakatkan di DIY karena kunci untuk menjadi Negara Maju ialah dengan Membaca. Setelah selasai menyanyikan lagu Indonesia Membaca, acara di lanjutkan langsung ke sesi presentasi peserta pustakawan.

Dari ke 12 peserta yang mempresentasikan materi perpustakaannya masing-masing, para juri memilih 5 pemenang, yaitu Silvia Renita Sari, SIP dari Instansi Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sleman dengan nilai total 552,40 sebagai juara harapan II, Zulva kurniawan, SIP dari Instansi BPAD DIY dengan nilai total 573,10 sebagai juara harapan I, dan Muhammad Mursyid, SIP dari Perpustakaan Emha Ainun Najib Yogyakarta dengan nilai total 586,15 sebagai juara III, Trianta, S.Pd MIP dari Instansi Arsip Perpustakaan Kota Yogyakarta dengan nilai total 593,20 sebagai juara II, dan juara I jatuh pada Agung Wibawa, SIP dari Kantor Perpustakaan Arsip Daerah Kabupaten Gunungkidul dengan nilai total 602,30.

Dengan terpilihnya kelima pemenang tersebut, Budi Wibowo berharap bahwa yang terpilih sebagai juara I tersebut untuk lebih sering berkomunikasi dengan pihak BPAD DIY dan yang lainnya supaya lebih baik lagi hasilnya dalam lomba pustakawan tingkat nasional yang akan diikutinya nanti.

Perpustakaan Lainnya

TELAAH PUSTAKA LOKAL BPAD DIY Bedah Budaya Madura TELAAH PUSTAKA LOKAL BPAD DIY Bedah Budaya Madura
 22 September 2017  1247

Setelah beberapa pekan lalu menggelar Telaah Pustaka Budaya Jawa Barat. Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) DIY kembali...

Lomba Perpustakaan Lomba Perpustakaan
 6 December 2015  5461

Dalam rangka peresmian layanan perpustakaan di gedung baru Grhatama Pustaka, Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah menyelenggarakan...

Bedah Buku Merajut kesejahteraan di aras lokal Bedah Buku Merajut kesejahteraan di aras lokal
 22 October 2018  1087

BANTUL--Kemajuan teknologi membuat semua dimudahkan, termasuk di bidang ekonomi. Bahkan perusahaan-perusahaan sekarang malah...

Kunjungan UPT  Badan Arsip dan Perpustakaan Jawa Tengah Kunjungan UPT Badan Arsip dan Perpustakaan Jawa Tengah
 16 February 2016  1362

Pada hari rabu 17 Februari 2016Perpustakaan Grhatama Pustaka mendapat kunjungan dari UPT Badan Arsip danPerpustakaan Jawa Tengah...