Selain sebagai raja Yogyakarta Sri Sultan Hamengkubuwono IX juga sebagai Gubernur DIY dan pernah menduduki beberapa jabaan dalam pemerintahan Indonesia, antara lain:
Pada masa pemerintahan Jepang diangkat menjadi Koo pada tanggal 1 Agustus 1942. Ketika Indonesia memproklamirkan kemerdekaan, Sultan memihak RI dan ditetapkan oleh Presiden Soekarno pada kedudukannya sebagai Sultan di Yogyakarta yang merupakan bagian Negara RI.Selama Pemerintahan RI Sultan menjabat:
a. Menteri Negara dalam
Kabinet Syahrir ( 2 Oktober 1946 sd 27
Juni 1947)
b.
Menteri Negara dalam
Kabinet Amir Syarifuddin I ( 3 Juli 1947 sd 11 November 1947)
c. Menteri Negara dalam
Kabinet Amir Syarifuddin II (20 November 1947 - 29 Januari 1948)
d. Menteri Negara dalam
Kabinet Hatta I, (29 Januari 1948 sd 4 Agustus 1949)
e. Menteri
Pertanahan/Koordinator Keamanan Dalam Negeri
(4 Agustus 1949 sd 20 Desember 1949)
f. Menteri Pertahanan
dalam Kabinet Hatta (RIS) (20 Desember 1949 sd 6 September 1950)
g. Wakil Perdana Menteri
dalam Kabinet Natsir (6 September 1950 sd 27 April 1951)
h. Menteri Pertahanan
dalam Kabinet Wilopo (3 April 1952 sd 30 Juli 1953
i. Pada tahun 1953
Sultan berhenti dari kegiatannya di Pemerintah Pusat dan aktif sebagai Kepala
Daerah DIY sampai dengan tahun 1959
j. Menteri Negara/Ketua
Badan Pengawas Kegiatan Aparatur Negara (BAPEKAN) tanggal 15 Agustus 1959
k. Menteri Koordinator
Pembangunan (13 November 1963 sd 21 Februari 1966)
l. Menteri Koordinator
Pembangunan (21 Februari 1966)
m. Wakil Perdana Menteri
Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan (27 Maret 1966 sd 25 Juli 1966)
n. Menteri
Utama Bidang Ekonomi dan Keuangan (25 Juli 1966
sd 11 Oktober 1967)
o. Menteri
Negara Ekonomi, Keuangan dan Industri (11 Oktober 1967 sd 24 Maret 1973)
p. Wakil Presiden RI (24
Maret 1973 sd 23 Maret 1978)
Selain dalam
kenegaraan Sri Sultan Hamengku Buwono IX juga memiliki peran penting dalam
kehidupan kemasyarakatan antara lain :
a. Ketua
Dewan Kurator Universitas Gadjah Mada (1951)
b. Ketua Dewan Pariwisata
(1957)
c. Ketua Sidang IV Economics
Commision for Asia and the Far East (1958)
d. Ketua Federasi Asian
Games (1959)
e. Ketua Pertemuan
Regional XI Panitia Konsultatif Colombo Plan (1959 - 1962)
f. Ketua Kwartir
Nasional Gerakan Pramuka, Ketua Dewan Perniagaan dan Perusahaan dan diangkat
menjadi Jenderal Kehormatan
Dalam rangka untuk
merangkai kembali tentang sejarah Sri Sultan Hamengkubuwono IX dan dalam rangka
memberikan data dan informasi yang lengkap dan utuh para penguna arsip
pemerintah DIY dalam hal ini BPAD DIY menyusun guide kearsipan tentang Sri
Sultan Hamengkubuwono IX terkait dengan hal tersebut dilakukan penelusuran
tentang keberadaan arsip Sri Sultan Hamengkubuwono IX di beberapa lembaga
kearsipan daerah antara lain: lembaga kearsipan Jawa Tengah, lembaga kearsipan Jawa Timur, lembaga
kearsipan Arsip Nasional dan lembaga
kearsipan Jawa Barat.
Pada tanggal 17 maret
2016 tim penyusun guide arsip Sri Sultan Hamnegkubuwono IX yaitu Rosidi, S.IP.,
M.M., dan Soenarto (pejabat fungsional umum dibidangarsip statis) penelusuran
arsip Sri Sultan Hamengkubuwono IX di BPAD Provinsi Jawa Barat. Dari
penelusuran tersebut di temukan beberapa arsip tentang Sri Sultan
Hamengkubuwono IX antaralain:
1. Serangan umum 1 Maret
1949(foto-foto perjuangan, foto-foto Sri Sultan Hamengkubuwono IX dalam
perjuangan serangan umum 1 Maret 1949).
2. Pelantikan pramuka
oleh kuatir (Pelantikan kuatir besar, Sri Sultan Hamengkubuwono IX di kantor
Gubernur Bandung 14 Agustus 1947).
Tim diterima oleh kepala BPAD ibu Neny dan
kepala Subbag Perencanaan dan Program bapak Febriadi dan arsiparis bapak Permana.
Kearsipan Lainnya
Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) DIY menyelenggarakan Sosialisasi Pengelolaan Arsip Dinamis dengan Tema "Menuju...
Keberadaan masjid menjadi salah satu pilar bagi berdirinya Kasultanan Yogyakarta. Selain Masjid Gedhe yang berada di pusat...
Selasa(24-08-2016), Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa dalam kehidupanbermasyarakat, berbangsa, dan bernegara tidak terlepas...
PENERBITAN NASKAH SUMBER ARSIP KE-6 SERAT KOJAR SAPALAOlehAnna Nunuk Nuryani, Dra Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi...