Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta bekerjasama dengan Perpustakaan Nasional Republik Indonesia menyelenggarakan Sosialisasi Jabatan Fungsional Pustakawan pada (21/09/2022) yang bertempat di Hotel Eastparc, Yogyakarta. Kegiatan yang diikuti oleh 145 undangan yang terdiri dari Pustakawan DPAD DIY, DPK Kab/Kota se-DIY, Perguruan Tinggi, OPD se-DIY dan pengelola perpustakaan sekolah.
Dalam sambutannya, Kepala DPAD DIY Dra. Monika Nur Lastiyani, MM menyampaikan bahwa Pustakawan adalah seseorang yang memiliki kompetensi yang diperoleh melalui pendidikan dan/atau pelatihan kepustakawanan serta mempunyai tugas dan tanggung jawab untuk melaksanakan pengelolaan dan pelayanan perpustakaan. Adapaun beberapa kompetensi yang diperlukan seorang Pustakawan untuk mengembangkan kemampuannya, diantaranya; a) Kompetensi teknis, b) Kompetensi Manajerial, c) Kompetensi sosial kultural.
Adapun pemateri yang terlibat diantaranya :
Yudho Widiatmono (Pustakawan Ahli Muda Perpusnas RI) dengan materi "Pengantar Jabatan Fungsional Pustakawan", Sadarta (Pustakawan Ahli Muda Perpusnas RI) dengan materi "Pengusulan DUPAK Jabatan Fungsional Pustakawan", Ahmad Prilangga (Pustakawan Ahli Muda Perpusnas RI) dengan materi "Pengenalan Aplikasi Sistem Informasi Manajemen DUPAK Terpadu (SIMADU)", Eka Pengestuti (BKN Kanreg I DIY) dengan materi "Kebijakan Pemerintah terkait Implementasi PERMENPANRB Nomor 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai", Widanta Arintaka (BKD DIY) dengan materi "Kebijakan Pemerintah terkait Implementasi PERMENPANRB Nomor 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai dari Sudut Pandang BKD DIY".
Dalam sosialisasi ini mengenalkan pentingnya Sistem Informasi Manajemen DUPAK Terpadu (SIMADU) yaitu Aplikasi berbasis website yang dikembangkan oleh Perpustakaan Nasional untuk memudahkan pencatatan kinerja dan pengusulan DUPAK Pustakawan yang tujuan untuk mempermudah pengajuan DUPAK Pustakawan kepada Tim Penilai dan menjadi rujukan penting bagi para Pustakawan dalam mendukung pemahaman agar dapat berupaya secara profesional dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya.
Terselenggaranya kegiatan Sosialisasi Jabatan Fungsional Pustakawan diharapkan mampu memberikan motivasi sekaligus sebagai penguat dalam meningkatkan kapasitas pustakawan yang profesional khususnya untuk seluruh pustakawan OPD se-DIY, pustakawan perguruan tinggi DIY, pustakawan maupun pengelola perpustakaan sekolah tingkat SMA/SMK DIY.
Oleh : Trilastiti Suryaningtyas, SS
Perpustakaan Lainnya
Rumah Belajar Modern mengadakankegiatan yang berhubungan dengan kreativitas setiap sebulan dua kali. KegiatanRumah Belajar Modern...
Kulonprogo (02-06-2016),arsip merupakan identitas dan jati diri suatu daerah, arsip juga merupakansumber pendidikan, sumber...
Luar biasa!! Semangat dan virus literasi semakin bergema di Sleman. Hal ini dibuktikan dengan dilaksanakannya Pekan Literasi...
Dengan membawakanmateri Manjemen Perpustakaan Lembaga Pemasyarakatan, Kepala BPAD DIY BudiWibowo, SH,.MM menjadi nara sumber dalam...