DPAD Yogyakarta

TIM P3D DARI BPAD DIY RAPAT EVALUASI HASIL VERIFIKASI DOKUMEN SMAN/SMKN YANG DIALIHKAN DARI KAB/KOTA KE PROVINSI

 Kearsipan  22 November 2015  BPAD DIY  1981
TIM P3D DARI BPAD DIY RAPAT EVALUASI HASIL VERIFIKASI DOKUMEN SMAN/SMKN YANG DIALIHKAN  DARI KAB/KOTA KE PROVINSI

Hari Senin 23 Nopember 2015 Tim P3D (Pedoman Pengalihan Personil, Pembiayaan, Sarana dan Prasarana, serta Dokumen) bidang Dokumen dari BPAD DIY mengikuti rapat di Biro Tapem Sekretariat Daerah DIY. Acara rapat Evaluasi Hasil Verifikasi Personil dan Sarana Prasarana Bidang Pendidikan Pengelolaan Sekolah Menegah di Kabupaten Kulon Progo yang rencananya dialihkan ke Pemerintah Daerah DIY, sebagai implementasi UU No. 23 Tahun 2014. Rapat dipimpin oleh Ibu Retno. Adapun yang diundang dalam rapat dimaksud meliputi Tim dari BKD, Bappeda, DPPKA, Dinas Dikpora, Biro Hukum, Biro Organisasi, Biro Tata Pemerintahan, Bagian Otonom Daerah pada Biro Tata Pemerintahan, Subbag Pengembangan Otonomi Daerah pada Biro Tata Pemerintahan, Subbag Penyelenggaraan pada Biro Tata Pemerintahan, dan staf Biro Tata Pemerintahan. Juga diundang dari Pemerintah Daerah Kabupaten Kuln Progo.

Khusus terkait dengan dokumen, di Kulon Progo ada 17 SMAN/SMKN yang dokumennya akan diselamatkan/dialihkan yaitu : SMAN 1 Sentolo, SMAN 1 Pengasih, SMKN 1 Pengasih, SMAN 1 Wates, SMAN 1 Temon, SMKN 1 Temon, SMAN 1 Kokap, SMKN 1 Kokap, SMAN 1 Kalibawang, SMKN 1 Nanggulan, SMAN 1 Girimulyo, SMKN 1 Girimulyo, SMAN 1 Samigaluh, SMKN 1 Samigaluh, SMAN 1 Galur, SMAN 1 Lendah, dan SMKN 1 Panjatan.

Identifikasi/pendataan dokumen harus selesai bulan Nopember 2015 dan akan diserah terimakan dari Pemerintah Daerah Kabupaten ke Provinsi direncanakan bulan Desember 2015. Salam. Rusidi Arsiparis BPAD DIY.

Kearsipan Lainnya

SOSIALISASI DAN PENDAPINGAN PENGELOLAAN ARSIP KALURAHAN/DESA MANDIRI BUDAYA #4 SOSIALISASI DAN PENDAPINGAN PENGELOLAAN ARSIP KALURAHAN/DESA MANDIRI BUDAYA #4
 15 September 2023  194

Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) DIY dalam kesempatan kali ini mengadakan Kegiatan Sosialisasi dan Pendampingan...

Akuisisi Arsip Covid-19 di Lingkungan Pemerintah Daerah DIY Akuisisi Arsip Covid-19 di Lingkungan Pemerintah Daerah DIY
 6 March 2023  296

Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY melalui Bidang Pengelolaan Arsip Statis berkunjung ke Biro Umum, Humas dan Protokol Setda...

Maklumat Layanan Arsip Maklumat Layanan Arsip
 16 August 2019  1714

Maklumat Layanan Arsip dan Nilai IKM Layanan Arsip Tahun 2018

Kunjungan dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kutai Kartanegara ke BPAD DIY Kunjungan dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kutai Kartanegara ke BPAD DIY
 23 January 2017  1478

Jumat, 20 Januari 2017, BPAD DIY menerima kunjungan dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kutai Kartanegara. Ibu Siti...