DPAD Yogyakarta

Workshop NPP Tahun 2019

 Perpustakaan  5 February 2020  Admin-R  592
Workshop NPP Tahun 2019

Yogyakarta - Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY menyelenggarakan Workshop Nomor Pokok Perpustakaan (NPP) pada Selasa 4 Februari 2020 di Aula DPAD DIY. Dalam Workshop ini Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Istimewa Yogyakarta mengundang perwakilan dari 25 Sekolah tingkat SMK/ SMK baik itu Negeri atau Swasta yang berasal dari 5 Kabupaten/ Kota di Daerah Istimewa Yogyakarta. Hadir dalam kesempatan tersebut tiga narasumber yaitu Dra.Monika Nur Lastiyani, MM, (Kepala DPAD DIY), Drs. Deni Kurniadi, M.Hum dan R. Rahmat Romadon, S.Hum. M.Hum dari Perpustakaan Nasional RI. Peserta antusias menyimak materi dari narasumber terkait dengan kebijakan pembinaan perpustakaan di DIY, Kebijakan pembinaan perpustakaan sesuai Standar Nasional Perpustakaan serta prosedur penginputan Nomor Pokok Perpustakaan.

Nomor Pokok Pendaftaran (NPP) merupakan sistem penomoran kode identitas yang bersifat unik untuk semua jenis kelembagaan perpustakaan yang berada di bawah pembinaan Perpustakaan Nasional RI. Workshop ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan memetakan unit perpustakaan yang ada di bawah binaan Perpustakaan Nasional RI. Diharapkan dengan adanya sistem NPP ini semua unit perpustakaan dapat terintegrasi dan memudahkan Perpusnas RI dalam menentukan kebijakan terkait pembinaan, pelatihan, dan akrditasi perpustakaan.

Perpustakaan Lainnya

Kunjungan SMK Bhakti Nusantara Demak di DPAD DIY Kunjungan SMK Bhakti Nusantara Demak di DPAD DIY
 14 February 2019  747

Kamis 14 Februari 2019, DPAD DIY menerima kunjungan dari SMK Bhakti Nusantara Demak, sebanyak 29 Siswi dan 2 Guru pendamping....

Hari ke tiga BIMTEK : LAYANAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH Hari ke tiga BIMTEK : LAYANAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH
 8 April 2016  1742

Hari Rabu, tanggal 6 April 2016.Acara BIMTEK Perpustakaan Sekolah Angkatan I yang di selenggarakan oleh BPADDIY melanjutkan...

RAKOR PUSTAKAWAN DIY 2022;  IMPLIKASI BERLAKUNYA PERMENPAN RB NOMOR 6 & 7 TAHUN 2022 BAGI PUSTAKAWAN RAKOR PUSTAKAWAN DIY 2022; IMPLIKASI BERLAKUNYA PERMENPAN RB NOMOR 6 & 7 TAHUN 2022 BAGI PUSTAKAWAN
 23 June 2022  956

Bertempat di ruang auditorium gedung Grhatama Pustaka pada hari Rabu 22 Juni 2022, sejumlah pustakawan perwakilan dari berbagai...

Kreasi Makrame di Rumah Belajar Modern Kreasi Makrame di Rumah Belajar Modern
 29 May 2016  1069

Rumah Belajar Modern mengadakankegiatan yang berhubungan dengan kreativitas setiap sebulan dua kali. KegiatanRumah Belajar Modern...